Product Bundle
S
Written by Support Luna
Updated over a week ago

Fitur ini berfungsi sebagai tambahan atau produk pelengkap yang dijual bersamaan dengan produk utama, bisa dipakai untuk memasukan item maupun resep setelah membuat bahan baku di produk misalnya nama produk bundlenya adalah Nasi dan atributnya Porsi perhatikan langkah-langkah berikut:

  1. Setelah login Anda kan masuk ke halaman dashboard seperti berikut. Anda bisa klik tombol Produk

  1. Pilih Tambah Baru kemudian Produk Bundle.

  1. Anda bisa membuat nama produk sesuai kebutuhan, Anda bisa memasukkan Kategori, SKU (Stock Keeping Unit) yang di generate oleh sistem Luna secara otomatis, namun dapat dilakukan penyesuaian jika diperlukan dan Unit dari produk yang anda ingin tambahkan.

4. Isi Harga jual untuk produk yang Anda ingin tambahkan. Centang Saya  Menjual Produk Ini Apabila produk yang Anda ingin tambahkan akan dijual kepada pelanggan.

  1. Centang Pajak Penjualan apabila penjualan produk tersebut akan dikenakan pajak. Apabila Anda tidak ingin mengenakan pajak pada penjualan produk tersebut jangan dicentang.

 

  1. Centang Service Charge apabila penjualan produk tersebut akan dikenakan service charge. Apabila Anda tidak ingin mengenakan service charge pada penjualan produk tersebut jangan dicentang.

7. Pilih varian bila produk yang di buat mempunyai varian seperti ukuran atau rasa.

8. Kemudian Anda bisa tambah Atribut atau Varian yang Anda inginkan sampai 3 Atribut.

Setelah itu isi nilai atribut Anda seperti spesifikasi dari atribut, contoh bila anda memilih atribut Ukuran, Anda bisa mengisi nilai atribut dengan Ukuran Porsi Nasi misal: 1/2 porsi , 1 porsi, 1 1/2 porsi. Jika ingin menambahkan nilai atribut lebih dari satu tekan enter.

Lalu SKU akan terisi otomatis, kemudian untuk harga jual bisa Anda isi juga bila setiap varian mempunyai harga jual yang berbeda.

 

  1. Kemudian selanjutnya Pilih Bundle / Bahan Anda bisa memasukan bahan-bahan yang di pakai untuk membuat produk bundle.

10. Isi item dengan produk atau bahan baku yang Anda buat, quantity untuk jumlah pemakaiannya dan bila produk bundle Anda memiliki varian Anda bisa mem-bundle per varian.

11. Modifier ini bisa digunakan untuk menambahkan toping, modifier digunakan seperti varian namun bisa dipakai lebih dari satu produk.

 

Pilih Modifier Kemudian Klik Tambahkan Modifier Baru

  • Isi nama modifier yang di inginkan contoh bumbu.

  • Isi nama modifier contoh original, rendang, bumbu padang.

  • Isi varian produk bila modifier itu ingin mengurangi stok,varian produk di ambil dari produk atau bundle yang di buat.

  • Isi harga custom bila harga ingin 0 atau sesuai keinginan.

  • Lalu Klik Simpan

 

  1. Pengaturan Informasi POS untuk Produk ini dijual apabila anda mencentang Tersedia di POS dicentang, maka produk tersebut akan muncul pada aplikasi Luna. Produk juga akan tersedia disemua outlet jika Tersedia Di Semua Outlet dicentang. Jika produk tidak tersedia di semua outlet anda jangan centang Tersedia Di Semua Outlet.

  1. Pengaturan harga di isi bila saat penjualan produk dine-in Anda dan take away berbeda harga atau regular dan member berbeda harga. Cara menambahkan pengaturan harga yaitu dengan buka Pengaturan di link tab baru:

  • Pilih Pengaturan Kategori Harga

  • Lalu kemudian pilih Tambah Baru isi nama sesuai kebutuhan contoh regular, member, pelajar, take away.

  • Setelah itu Klik Simpan dan kembali ke menu Pengaturan.

  • Lalu pilih Pengaturan Tipe Penjualan POS untuk menampilkan tipe penjualan di aplikasi Luna.

  • Pilih Tambah Baru isi nama tipe penjualan pilih jenis kategori harganya.

  1. Bila sudah selesai kembali pada pengaturan harga produk bundle isi price level produk Anda sesuai kebutuhan Anda bisa di pilih setiap variant atau setiap outlet.

Untuk mengatur harga jual dari masing-masing kategori, silahkan klik Pengaturan Harga Kemudian untuk mengganti harga, Anda bisa mengetiknya di kolom Price. Anda juga bisa memasukkan harga yang berbeda untuk tiap kategori yang Anda jual.

 

  1. Pengaturan Akuntansi pada produk sudah di setting default tetapi jika Anda ingin mengubahnya, dapat dilakukan sesuai keinginan Anda.

  1. Lalu selanjutnya Info tambahan ini digunakan untuk memberikan deskripsi pada produk tersebut sesuai kebutuhan Anda. Kemudian jika sudah klik Simpan

 

 

Did this answer your question?